Tuesday, September 22, 2020

Banjir Bandang Cidahu, Sukabumi, 3 Warga Hilang Terbawah Arus dan Puluhan Rumah Rusak


HR.ID
- Banjir bandang kini melanda Kab. Sukabumi Pada Senin, 21 September 2020 dengan awal kejadian sekitar pukkul 17.30 Wib.  Berdasarkan Informasi yang didapatkan Jurnalis HR.ID wilayah Jawa Barat, melalui laporan P2BK Kec. Cidahu, bahwa banjir bandang terjadi di beberapa kampung dari 5 Desa di Kec. Cidahu, Sukabumi, Jawa Barat. 

Banjir bandang terjadi akibat hujan lebat terjadi sepanjang hari sebelum terjadinya Banjir Bandang. Tiga orang warga dikabarkan hanyut terbawa banjir dan puluhan rumah warga rusak terkena dampak.

Desa Babakanpari, banjir bandang menimpa Kampung Pasir Dalem RT. 001/00. (4) Unit Rumah Warga Terkena Banjir.  Smentara di kampung pasir dalem rt 01/01 babakanpari, pada pukul 18.00 wib ba'da magrib korban warga tersengat kelabang dan dibawa ke rumah sakit bhakti medicare’

Lokasi Kedua selanjutnya terjadi di Desa Pondokkaso Tengah, Kampung Bantar Rt.05/01 Ds.  Diwilayah ini menyebabkan adanya Jembatan sepanjang 12 meter mengalami kerusakan berat terbawa arus sungai yang deras. 

Selain itu, didaerah ini juga terjadi Jembatan rusak berat terbawa arus sungai di Kampung Tapos Rt.03/02 sepanjang 12 meter dengan lebar 1 meter serta menyebabkan 9 (sembilan) rumah terkena dampak luapan sungai dengan data sbb :

Rumah milik Sdr. Jaka Supriadi, umur 37 Tahun, Alamat Kp. Bantar Rt.05/01 Ds. Pondokaso Tengah. Kec. Cidahu Kab. Sukabumi.

Rumah milik Sdr. Deni Setiawan, umur 39 Tahun,Alamat Kp. Bantar Rt.05/01 Ds. Pondokaso Tengah. Kec. Cidahu Kab. Sukabumi.

Rumah milik Sdri. Edah, umur 45 tahun, Alamat Kp. Bantar Rt.05/01 Ds. Pondokaso Tengah. Kec. Cidahu Kab. Sukabumi.

Rumah milik Sdr. Wesul, umur 33 tahun, Alamat Kp. Bantar Rt.05/01 Ds. Pondokaso Tengah. Kec. Cidahu Kab. Sukabumi.

Rumah milik Sdr. Saepul, umur 45 tahun, Alamat Kp. Bantar Rt.05/01 Ds. Pondokaso Tengah. Kec. Cidahu Kab. Sukabumi.

Rumah milik Sdr. Jaenudin, umur 45 tahun,Alamat Kp. Bantar Rt.05/01 Ds. Pondokaso Tengah. Kec. Cidahu Kab. Sukabumi.

Rumah Sdr. Jamal, umur 50 tahun, Alamat Kp. Tapos Rt.01/02 Ds. Pondokaso Tengah Kec. Cidahu Kab. Sukabumi.

Rumah Milik Sdr. Ateng, umur 63 Tahun, Alamat Kp. Tapos Rt.01/02 Ds. Pondokaso Tengah Kec. Cidahu Kab. Sukabumi.

Rumah Sdr. Jana, umur 30 tahun, Alamat Kp. Tapos Rt.01/02 Ds. Pondokaso Tengah Kec. Cidahu Kab. Sukabumi.

Untuk Desa Pondokkaso Tonggoh juga dikabarkan adanya kerusakan jembatan penghubung.  Sementara di Desa Jayabakti

Satu jembatan terputus Dan Dua Rumah milik warga hanyut akibat luapan air sungai cibojong.

Jembatan yang terletak di Kampung Cibojong Rt.04/06 Desa Jayabakti Kec. Cidahu juga dikabarkan mengalami kerusakan.  Dua Rumah warga rusak berat yakni Rumah Sdr.Kanta (60) serta Rumah Sdri. Wiwin (30) mengalami rusak sedang

Untuk situasi di desa Cidahu, rumah dapur milik Eman (59) menghaslami kerusakan Jebo yang berlokasi di Kampung Panagan Rt 05/04 Desa Cidahu Kec Cidahu.

Selain itu. Akibat meluapnya Sungai Cibojong Kampung Ciherang Rt 07/02, mengakibatkan TPT Saluran Irigasi, Gazibu jebol, juga berdampak di Kampung Ciloa Rt 06/01, yang mengakibatkan Jembatan penghubung antara Desa Cidahu dan Desa Jayabakti ( jalan Ciloa - Manglid ), tergerus air, yang dikwatirkan terjadi ambruk jika kiendaraan berat melintas diatasnya.

P2BK Kec. Cidahu dan Pemdes yang terkait dalam kejadian bencana serta Pihak Kecamatan melakukan asesment ke lokasi kejadian

Dengan melibatkan unsur seperti Babinsa, Babinkamtibmas, Satpol-P, P2BK, Tagana dan TRC Sosial

Kerugian materi Akibat banjir bandang belum bisa ditaksirkan karena masih dalam tahap pendataan demikian untuk jumlah kerusakan rumah serta korban juwa oleh karena aliran sungai masih deras.  Warga yang rumahnya rusak berat untuk sementara ditampung ditempat pengungsian disebuah Masjid.

BPBD menghimbau pada masyarakat apabila terdapat kejadian serupa ataupun lainnya dapat menghubungi call center (0266) 6323717.

Tim SAR yang dibantu warga dan beberapa kelompok ormas hingga saat ini terus bekerja membersihkan sisa sampah dan kayu-kayu gelondongan dari dampak banjir bandang.  Mereka juga dikabarkan terus mencari warga yang dikabarkan hilang terbawah arus air banjir.

Red: (Didin)


SHARE THIS

Author:

MARI MEMBANGUN KEBERSAMAAN, BERSAMA KITA BERJUANG

0 Please Share a Your Opinion.:

Diharap Memberi Komentar Yang Sopan & Santun
Terimakasih Atas Partisipasi Mengunjungi Web Kami

Hukum

Kesehatan

»

Serba Serbi